MODEL DATA WAREHOUSE UNTUK MENUNJANG KEPUTUSAN DALAM BIDANG DISTRIBUSI OBAT: STUDI KASUS PUSKESMAS DTP SERANG KOTA

Dani Anggoro

Abstract


Salah satu bentuk pelayanan yang diberikan puskesmas yaitu menjamin ketersediaan obat di setiap unit-unit puskemas dan mencegah penyalahgunaan obat. Dengan menggunakan data warehouse, proses analisa informasi dan pengembangan dapat dibuat lebih cepat untuk memenuhi kebutuhan informasi pendistribusian obat yang ada di Puskesmas DTP Serang Kota. Metode analisis dilakukan studi literatur pustaka, melakukan survey, wawancara dan mendefinisikan persyaratan data warehouse yang akan dibangun berdasarkan metodologi sembilan tahap (nine-step methodology). Sedangkan pada metode  perancangan dilakukan perancangan aplikasi data warehouse. Untuk teknik pemodelan data warehouse yang digunakan adalah bentuk Fact Constellation. Selain itu perusahaan juga menggunakan analisis Key Performance Indicator (KPI) untuk membantu dalam merumuskan strategi. Hasil dari penelitian ini  berupa suatu model dan aplikasi data warehouse membentuk suatu laporan guna memenuhi kebutuhan pihak eksekutif dalam mengambil keputusan. Untuk menguji model data warehouse, penguji menggunakan pengujian black box testing dan ISO 9128 agar aplikasi yang dibangun sesuai dengan kebutuhan pengguna.


Full Text:

PDF


DOI: https://dx.doi.org/10.36080/telematikamkom.117

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2016 TELEMATIKA

Universitas Budi Luhur Jl. Raya Ciledug,Petukangan Utara,Jakarta Selatan 12260 Telp. (021) 5869225, 5853753 ext 227, 228 Fax. (021) 5869225